BERANDA

BERANDA
SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI KAMI..!!!!!!!!!!!!!!!!!! Visi : “Mewujudkan Insan yang Cerdas dan Unggul dalam berprestasi” Misi : 1.Meningkatkan mutu Pendidikan dan Prestasi 2.Meningkatkan keimanan,ketaqwaan dan ahlak mulia 3.Mengefektifkan kegiatan ekstrakurikuler kepramukaan dan olahraga 4.Menanamkan cinta lingkungan dan menciptakan lingkungan yang kondusif 5.Membudayakan hidup sehat

Jumat, 10 April 2015

Sambutan Kepala Sekolah

                                    




Sambutan Kepala Sekolah

Assalam mu’alaikum wr. wb.

Seraya memanjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT, disertai perasaan bangga saya menuliskan kata sambutan Kepala sekolah, dalam rangka penerbitan Website sekolah, setelah dilakukan up date, baik dari sisi pengelolaan maupun isinya. Di era global dan pesatnya Teknologi Informasi ini, tidak dipungkiri bahwa keberadaan sebuah website untuk suatu organisasi, termasuk SD Inpres 2 Ngofakiaha Kec.malifut , sangatlah penting. Wahana website dapat digunakan sebagai media penyebarluasan informasi-informasi dari sekolah, yang memang harus diketahui oleh stake holder secara luas. Disamping itu, website juga dapat menjadi sarana promosi sekolah yang cukup efektif. Berbagai kegiatan positip sekolah dapat diunggah, disertai gambar-gambar yang relevan, sehingga masyarakat dapat mengetahui prestasi-prestasi yang telah berhasil diraih oleh SD Inpres 2 Ngofakiaha. 
Website juga dapat dijadikan sarana komunikasi antara sekolah dengan para alumni. Bahkan alumni dapat memanfaatkan website sekolah untuk konsolidasi, sehingga terbentuk ikatan alumni yang makin besar dan kuat. Sekolah menyadari bahwa alumni merupakan salah satu potensi yang apabila digali dan dikelola dengan baik dan benar akan mampu memberikan kontribusi yang sangat positip kepada sekolah. Oleh karena itu, saya sangat berharap, melalui website ini, himpunan alumni SD Inpres 2Ngofakiaha akan semakin berkembang dan solid, sehingga pada waktunya nanti dapat memberikan kontribusi bagai kemajuan sekolah tercinta.
Akhirnya disadari bahwa masih banyak kelemahan yang terjadi pada website SD Inpres 2 Ngofakiaha, oleh Karena itu, kami akan terus belajar dan meng-up date diri, sehingga tampilan, isi dan mutu kami akan terus berkembang.
Tak lupa kami ucapkan terima kasih sahabat – sahabat yang memberikan dorongan sehingga dapat diluncurkan Website yang sederhana ini..

Wassalam mu’alaikum Wr. Wb.  

Malifut,06 April  2015
Kepala Sekolah



SIRAJU DJAMALUDIN.S.Pd.SD
NIP.196312041986041001


- See more at: http://inpressamata.blogspot.com/2014/02/cek-data-guru-lembar-info-ptk.html#sthash.nUsM5DMv.dpuf